Ponorogo – Telaga Ngebel, hampir semua warga Ponorogo mengenal dan pernah mengunjungi telaga yang terletak di kaki Gunung Wilis ini. Berada pada ketinggian sekitar 700 meter di atas permukaan laut, Telaga Ngebel dan sekitarnya memiliki udara yang sejuk. Ditambah dengan suasana asri di sekitar telaga, tempat ini membuat pengunjung betah berlama-lama. Tak heran jika Telaga Ngebel kini menjadi objek wisata andalan Kabupaten Ponorogo.

Namun, di balik keindahannya, terdapat beberapa fakta menarik tentang Telaga Ngebel yang jarang diketahui.
- Telaga Ngebel Bukan Telaga Alami
Sebenarnya, Telaga Ngebel adalah waduk buatan yang dibangun oleh pemerintah kolonial Belanda pada tahun 1920 hingga 1924. Waduk ini membendung Sungai Jeram dan Sungai Talun di Kecamatan Ngebel, Ponorogo. Dengan luas genangan mencapai 150 hektare, waduk ini kemudian membentuk telaga yang kita kenal saat ini.
- Keberadaan Terowongan Belanda
Terowongan yang berlokasi di sebelah timur Kantor Urusan Agama Kecamatan Ngebel ini merupakan saluran air yang dibangun menembus bukit untuk mengalirkan air dari Sungai Jeram ke Telaga Ngebel. Disebut “Terowongan Belanda” karena pembangunannya dimulai pada masa pemerintahan Hindia Belanda.
- Sumber Tenaga PLTA Ngebel
Selain berfungsi untuk mengairi sekitar 10.000 hektare area persawahan, air dari Telaga Ngebel juga dimanfaatkan sebagai sumber tenaga penggerak turbin air pada Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Ngebel. PLTA ini dibangun pada tahun 1959 dan memiliki kapasitas daya sebesar 1.600 MWh per tahun.
- Sentra Durian di Ponorogo
Ngebel dikenal sebagai penghasil utama buah durian di Ponorogo. Saat panen raya, yang biasanya berlangsung pada bulan Desember hingga Februari, buah durian dengan mudah dapat ditemukan dijajakan di sepanjang jalan sekitar telaga. Bagi pecinta durian, mengunjungi Telaga Ngebel saat musim panen adalah kesempatan sempurna untuk menikmati durian segar sepuasnya.
- Air Mancur Menari
Pemerintah Kabupaten Ponorogo membangun pertunjukan air mancur menari di Telaga Ngebel sebagai daya tarik wisata terbaru. Dengan efek sinar laser dan iringan musik, pertunjukan ini diadakan pada akhir pekan pada jam-jam tertentu. Keindahan pertunjukan ini mampu memukau para pengunjung dan menarik lebih banyak wisatawan untuk datang ke Telaga Ngebel.
Dengan segala keindahan dan keunikannya, Telaga Ngebel tidak hanya menjadi tempat wisata yang menarik, tetapi juga menyimpan sejarah serta manfaat besar bagi masyarakat sekitar.